(Foto: Getty Images)
Jika United berhasil meraih kemenangan, maka anak asuh Sir Alex Ferguson akan kokoh menempati singgasana Premier League, dan apabila United menjalani sisa pertandingan dengan mulus bukan tidak mungkin, 30 April mendatang United akan merengkuh gelar Premier League musim ini.
The Red Devils jauh lebih diuntungkan dalam menghadapi pertandingan sisa mereka, karena menghadapi tim seperti QPR dan Everton yang sedikit terganggu oleh persiapan mereka di semi final FA Cup. Berbeda dengan City yang harus melakukan perjalanan ke Emirates menghadapi Arsenal.
United terus berusaha meraih gelar ke-20 Premier League mereka selama beberapa bulan terakhir. Ewood Park sering terbukti penting dalam perburuan gelar United termasuk juga musim lalu, di mana penalti Wayne Rooney berhasil mengantar United merengkuh trofi Premier League ke-19.
Melihat kembali musim 1998-99, United berhasil meraih trofi Premier League usai bermain imbang atas Blackburn yang kala itu ditukangi oleh Bryan Kidd, meski mereka harus menunggu hasil terakhir dari Tottenham untuk mengamankan trofi tersebut.
Di musim 2007-08, gol telat Carlos Tevez berhasil mengagalkan kemenangan Blackburn Rovers hingga pertandingan berakhir imbang 1-1. Satu poin itu cukup krusial bagi United untuk memupuskan ambisi Chelsea merebut trofi. Di akhir musim itu United hanya unggul dua poin atas The Blues (87-85).
Tapi kemudian musim 2009-10, United harus mengakui keunggulan Chelsea yang berhasil mengambil mahkota Premier League, hal ini diperlemah oleh hijrahnya Cristiano Ronaldo ke Real Madrid dan Tevez yang beralih ke City.
Blackburn sendiri musim ini belum bisa menjegal Setan Merah. Dalam pertemuan di awal musim di Old Trafford lalu, mereka dipaksa menyerah 2-3.
Dan sekali lagi tampaknya United tidak akan membiarkan rival sekota mereka Manchester City untuk merengkuh trofi kebanggaan masyarakat Inggris tersebut. United akan memegang semua kartu menuju bentangan akhir musim ini.
Kesempatan untuk mengamankan gelar Premier League akan menjadi motivasi besar, terutama untuk pasangan veteran Ryan Gigs dan Paul Scholes, yang mungkin menjadi kesempatan terakhir mereka mengangkat trofi dengan kostum Manchester United. Mereka tentu tidak mau Blackburn menjadi batu sandungan.
sumber : http://bola.okezone.com/read/2012/04/02/45/604235/united-siap-party
Tidak ada komentar:
Posting Komentar