Senin, 11 Juni 2012

Maicon Dilirik Mantan Klub


Maicon (Foto:Getty)
Maicon (Foto:Getty)
BELO HORIZONTE – Klub asal Brasil, Cruzeiro mengungkapkan ketertarikannya untuk meminang Maicon. Hal ini ditegaskan langsung oleh direktur Cruzeiro, Alexandre Mattos. Namun hingga saat ini, pihak Cruzeiro belum mau membeberkan lebih lanjut tentang masalah perekrutan bek Inter Milan ini.

“Kami selalu tertarik untuk meminang pemain-pemain hebat. Namun, pihak klub tidak akan mengumumkan sejumlah nama, hingga kami melakukan sesuatu yang konkret atas tawaran kami,” ujar Mattos, seperti dilansir Goal, Senin (11/6/2012).

“Kami sedang menunggu apa yang akan terjadi nanti. Kami akan mengumumkan pembicaraan ini, jika pihak manajemen telah menemui perkembangan seputar Maicon atau pun pemain lainnya,” lanjutnya.

Agen Maicon, Roberto Calenda juga mengungkapkan kesiapannya untuk mengurus kepindahan kliennya di bursa transfer musim panas ini. Pemain internasional Brasil ini memang telah menegaskan keinginannya untuk hengkang dari Inter musim ini.

Maicon telah menjaga lini belakang Inter selama enam tahun. Pemain berusia 30 tahun ini diboyong ke San Siro pada tahun 2006. Saat ini, Maicon telah membela klub raksasa asal Italia itu selama 177 kali dengan torehan 16 gol.

sumber : http://bola.okezone.com/read/2012/06/11/50/644916/maicon-dilirik-mantan-klub

Tidak ada komentar:

Posting Komentar